Thursday, October 10, 2013

Pengertian dan Fungsi Bisnis TI



Haiiii , ketemu lagi nih di penulisan matkul softskill ane yaitu Pengantar Bisnis Informatika. Nah sekarang tugas pertama ane yaitu ngebahas “Pengertian dan Fungsi Bisnis TI”.  Oke, langsung aja di bahas. Selamat membaca dan memahaminya.

Pengertian Bisnis TI (Teknik Informatika)
Pertama  akan  membahas pengertian bisnis dan teknik informatika.
·    Bisnis merupakan suatu organisasi yang menyediakan barang dan jasa yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan. Menurut Griffin dan Ebert.
·   Teknik Informatika adalah suatu seperangkat alat yang membantu kita dalam bekerja dengan informasi dan melakukan tugas – tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.

Bisnis dan Teknik Informatika mengandung makna yang berbeda tapi bisa berhubungan. Secara sederhana pengertian bisnis TI itu adalah suatu kegiatan yang dilakukan perorangan atau kelompok yang memiliki nilai atau kemampuan dengan tujuan mendapatkan keuntungan yang dibuat dengan bantuan teknologi informasi seperti internet.

Fungsi Bisnis
Fungsi bisnis terdiri dari 2 yaitu
·         Fungsi Mikro (Kontribusi terhadap pihak yang berperan langsung)
Salah satu dari fungsi mikro yaitu Pemegang Saham karena dia memiliki kepentingan dan tanggung jawab tertentu terhadap perusahaan
·         Fungsi Makro (Kontribusi terhadap pihak yang tidak berperan langsung)
Salah satu dari fungsi makro yaitu bangsa dan negara karena tanggung jawab kepada bangsa dan negara yang diwujudkan dalam bentuk kewajiban membayar pajak.

Contoh bisnis TI dalam kehidupan sehari-hari
Dalam dunia bisnis, teknologi informasi mempunyai pengaruh yang nyata, transaksi bisnis dicatat secara on-line, diolah dan pada saat yang hampir bersamaan (real-time) hasil pengolahan atau informasi dapat dilihat, seperti yang lazim dilakukan para nasabah bank pada saat melakukan transaksi pada ATM (automated teller machine). Selain itu, teknologi informasi juga dimanfaatkan untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi internet.
Okee, sekian dari pembahasan ini, semoga bermanfaat untuk pembaca. Tetap semangat dan senyum . :)

Sumber :

0 comments:

Post a Comment